Kulit kering dan kusam merupakan masalah yang dialami banyak orang. Selain menurunkan kepercayaan diri, kulit kering dan kusam membuat tubuh tidak nyaman. Terkadang rasanya yang perih dan gatal sangat mengganggu.
Padahal tak semua perawatan kulit itu mahal. Untuk menjaga kesehatan tubuh terutama kulit agar senantiasa sehat dan cerah, berikut beberapa langkah sederhana yang dapat Anda lakukan:
1. Minum Air Putih Minimal 8 Gelas per Hari
Air memang lekat dengan kehidupan kita. Namun padatnya kegiatan, serta banyaknya pilihan minuman kadang membuat kita kurang minum air putih.
Padahal, penelitian yang dilakukan Ronni Wolf, dokter dermatologi di Kaplan Medical Centre Israel yang dikutip dari detik.com (31/5/2014) mengungkapkan fakta pentingnya air putih bagi kulit. •Minum air putih minimal 8 gelas per hari dapat membuat kulit tetap terhidrasi serta terhindar dari keriput.•
2. Body Lotion
Selain menjaga kesehatan tubuh dari dalam, kulit pun perlu dirawat dari luar. Untuk itu, gunakan body lotion secara rutin sehabis mandi dan sebelum tidur. Penggunaan body lotion akan membantu menjaga kulit senantiasa lembab sepanjang hari.
3. Tabir Surya
Anda sering mengeluhkan kulit terasa seperti terbakar ketika berjalan di bawah sinar mentari? Jangan anggap remeh! Dokter Rachadian Ramadhan dari Gentur Cleft Foundation, seperti dikutip dari antaranews.com (7/3/2013), mengatakan bahwa sinar matahari bisa membahayakan kulit.
Jumlah sinar UVA yang menembus kulit mencapai 90 persen dapat memicu kanker kulit, penuaan dini, hiperpigmentasi, pengerutan, hingga kulit kusam. Untuk menjaga kesehatan tubuh Dokter Rachadian menganjurkan, gunakanlah selalu tabir surya dan berteduhlah dari paparan sinar matahari di siang hari.
4. Tidur yang Cukup
Menurut Dr. Eddy Karta SpKK seperti dilansir dari lifqual.com (15/2/2014), •Malam hari adalah saat di mana sel-sel kulit memperbaiki diri dengan membangun sel baru serta kolagen yang rusak. Proses ini terjadi melalui pembelahan sel-sel lapisan kulit, dan memproduksi lapisan sel kulit yang baru.•
Pada saat terjadinya pembelahan sel-sel lapisan kulit maka kandungan air pada kulit sangat banyak menghilang, diperkirakan hingga 25 persen dibandingkan pada pagi atau slang hari. Sehingga kita disarankan untuk tidur cukup pada malam hari. Jika perlu menggunakan pelembab pada malam hari.
5. Olahraga
Pakar Dermatologi dan Genetika Dr. Ellen Marmur seperti dikutip dari lifqual.com (15/2/2014), mengatakan bahwa ketika Anda melakukan olahraga maka semua pembuluh mencuci area wajah dengan darah dan nutrisi yang kaya oksigen.
Selain itu, berolahraga dapat menjaga kesehatan tubuh misalnya kulit dapat memperbaiki dirinya sendiri, dan melindungi terhadap kanker kulit. •Untuk menjaga kesehatan tubuh dan agar kulit tidak cepat keriput, lakukanlah olahraga secara teratur, seperti aktivitas aerobik selama 30 menit dan sebanyak tiga atau empat kali dalam seminggu.•