Spesifikasi dan Harga BlackBerry Android Mercury/DTEK70
BlackBerry bakal segera meluncurkan smartphone terbarunya, BlackBerry Mercury. Namanya yang terdengar cantik memang mewakili bentuknya yang cukup unik: smartphone jenis candy bar namun dilengkapi dengan full QWERTY keyboard fisik di bagian bawahnya. Keyboard tersebut dilengkapi dengan tombol kapasitif yang memungkinkan pengguna untuk mengontrol smartphone ber-OS Android tersebut, seperti yang ditemukan pada BlackBerry Priv dan Passport. …