Home  »  Tips & Guide   »  
Tips & Guide

6 Gejala Penyakit Migrain

Beberapa orang sering kali mengalami sakit kepala tiba-tiba, salah satu di antaranya adalah migrain. Migrain merupakan sakit kepala yang sering terjadi di satu sisi kepala. Terkadang agak sulit untuk membedakan sakit kepala jenis ini dengan sakit kepala jenis lainnya. 
 
Namun ternyata, sakit kepala sebelah ini dapat dikenali dari gejala-gejala yang timbul. Ada baiknya Anda mengetahui gejala migrain, agar lebih sigap untuk mengatasinya. Berikut beberapa gejala yang sering ditemui pada penderita migrain. 
 
Pertama, perubahan mood. Ada yang tiba-tiba merasa gelisah, panik, atau sedih. Ada juga yang tiba-tiba merasakan senang tanpa alasan yang spesifik. Jika mengalami hal ini, Anda perlu waspada dengan kesehatan Anda. 
 
Kedua, adanya gangguan penglihatan. Sebelum diserang sakit yang luar biasa, penderita migrain biasanya akan melihat bintik, garis, atau kedipan pada sumber cahaya. Misalkan saja saat melihat ke arah lampu yang sedang menyala, Anda seperti melihat adanya garis-garis. 
 
Ketiga, kepekaan yang berlebih pada penglihatan dan pendengaran. Penderita migrain biasanya akan sensitif dengan sumber cahaya. Penderita biasanya akan lebih peka dan cepat merasa silau jika terjadi perubahan cahaya. Perubahan-perubahan dalam penglihatan disebabkan karena ada perubahan aliran darah di otak Anda. Hal ini, juga terjadi pada tingkat kebisingan. Kebisingan yang berubah-ubah dapat mempengaruhi mood dan kenyamanan orang yang akan terserang migrain. 
 
Keempat, mengalami gangguan tidur. Edmund Messina, direktur medis dari Michigan Headache Clinic mengatakan kebanyakan orang yang akan terserang migrain mengalami insomnia atau gangguan tidur. Ini mengakibatkan Anda akan terlihat lebih lelah di pagi hari. Kalaupun Anda bisa tertidur, kualitasnya akan berkurang dibandingkan dengan mereka yang dalam keadaan bugar secara fisik. 
 
Kelima, melemahnya satu sisi tubuh. Biasanya seseorang akan merasakan satu sisi tubuhnya tidak bisa digerakkan. Seperti bagian tangan yang sulit bergerak, padahal tangan kiri dalam keadaan baik-baik saja. Pastikan dengan memeriksakan diri ke dokter, karena bisa jadi hal tersebut merupakan serangan stroke ringan. 
 
Keenam, mengalami gejala seperti sinus. Biasanya orang yang akan terserang migrain akan mengalami mata berair, mata berkantung dan hidung tersumbat. Dan yang perlu digarisbawahi, perempuan berpeluang lebih besar terserang migrain dibandingkan laki-laki. Atur waktu sebaik mungkin untuk istirahat dan jalani hidup sehat adalah cara pencegahan paling mudah. 
 
Kondisi badan yang sehat salah satunya berasal dari pola hidup dan kerja yang seimbang. Cek kalkulator ini untuk mengetahui apakah pola hidup dan kerja Anda seimbang!