Dear Ibu Prita,
Berdasarkan kalkulator pertanggungan asuransi, saya menyadari bahwa saya kekurangan uang pertanggungan asuransi. Kesulitan saya adalah biaya asuransi unit link biasanya cukup tinggi termasuk biaya akuisisinya. Pertanyaan saya adalah:
– Adakah bentuk asuransi murah yang hanya mencakup kematian saja dengan uang pertanggungan yang cukup tinggi?
– Kapan lebih baik membeli asuransi jiwa dasar dan asuransi jiwa dengan perluasan?
Terima kasih.
Salam,
Romandito
Hai Pak Romandito,
Asuransi Jiwa yang hanya mencakup kematian merupakan jenis asuransi jiwa dengan premi termurah. Umumnya ditawarkan dengan jangka waktu 1 tahun, 5 tahun, 10 tahun, hingga 20 tahun sehingga seringkali dikenal dengan istilah Asuransi Jiwa Berjangka atau Term-life Insurance. Asuransi Jiwa ini tergolong jenis yang murni karena tidak disertai dengan fitur tabungan atau pun investasi. Itu sebabnya, biaya premi yang dibayarkan oleh pemilik polis hanya untuk biaya asuransi saja.
Asuransi Jiwa berjangka tidak akan memberikan manfaat penggantian tunai apabila masa berlaku sudah terlewat. Misalnya, masa berlaku hingga usia pemilik polis adalah 55 tahun. Jika pada usia tersebut tidak terjadi kematian, maka polis asuransi jiwa akan hangus tanpa memberikan dana penggantian tunai.
Dalam perencanaan keuangan, pembelian polis asuransi jiwa jenis ini sangat disarankan terutama jika kebutuhan dana pendidikan anak-anak telah terpenuhi saat masa asurani jiwa jatuh tempo. Apabila Anda dan keluarga menginkan adanya fitur tabungan berupa nilai tunai yang dijamin, maka jenis asuransi jiwa seumur hidup atau Whole-life dapat dipertimbangkan. Jenis asuransi jiwa ini berlaku hingga usia 99 tahun. Dengan demikian, dapat dipastikan keluarga yang ditinggalkan akan memperoleh dana penggantian tunai. Hal ini dikarenakan harapan hidup manusia di bawah 99 tahun.
Faktor utama dalam membeli asuransi jiwa adalah mencari nilai pertanggungan yang ideal. Berikutnya, kemampuan Anda dalam membayar premi. Idealnya, biaya premi asuransi jiwa tidak lebih dari 5% atas penghasilan rutin Anda. Oleh karena itu, pembelian asuransi jiwa dengan perluasan manfaat sebaiknya diambil apabila Anda telah memiliki kemampuan ekonomis untuk membayar premi asuransi tanpa melebihi porsi ideal. Selamat membeli asuransi jiwa. Live a Beautiful Life!