Home  »  Tips & Guide   »  
Tips & Guide

Hemat Listrik, Hemat Biaya Rumah Tangga

 

Apakah Anda memiliki sekitar 715 peralatan eletronik yang terpasang pada stop kontak? Supaya peralatan tersebut tidak menyedot banyak aliran listrik, sebaiknya cabut jika sudah tidak digunakan.

Jika Anda melakukannya secara konsisten, Anda bisa menghemat pemakaian listrik hingga 5 persen. Berikut beberapa tips menghemat listrik lainnya yang dihimpun dari berbagai sumber:

1. Gunakan Air Conditioner (AC) sampai kita merasa cukup nyaman. Anda bisa juga menggunakan fitur timer untuk menghindari lupa mematikan AC. Selain hemat energi, hal ini dapat mengurangi kerusakan ozon.

2. Gunakan lampu hemat energi, seperti lampu LED. Meskipun lebih mahal, jenis lampu ini dapat menghemat listrik hingga 80 persen dari lampu pijar biasa dan tahan lama.

3. Gunakan pemanas air tenaga surya. Meskipun tergolong mahal, penggunaan tenaga surya dapat menghemat tagihan listrik Anda.

4. Matikan lampu yang tidak terpakai. Usahakan menyalakan lampu seperlunya. Saat siang, buka jendela dan manfaatkan sinar matahari untuk menerangi rumah Anda.


5. Hindari posisi stand by pada peralatan elektronik untuk menghindari pemakaian listrik secara berlebihan. Selain itu, Anda turut mengurangi emisi CO2.

6. Daya listrik banyak tersedot saat Anda menyetrika. Oleh karena itu, sebaiknya Anda tidak menyetrika di malam hari dan buat jadwal menyetrika sekali dalam seminggu.

7. Gunakan mesin cuci sesuai kapasitas, jangan terlalu banyak atau terlalu sedikit. Gunakan pengering bila diperlukan. Jika cucian sedikit, sebaiknya mencuci dengan tangan.

8. Jika menggunakan pompa air, gunakan tangki penampung air dan buat jadwal memompa air secara teratur. Akan lebih baik jika Anda sebelum menggunakan pelampung pemutus arus otomatis yang memutus arus listrik bila air sudah penuh.

9. Sebaiknya gunakan laptop ketimbang desktop computer. Laptop dapat dioperasikan menggunakan baterai, sementara desktop computer harus terkena aliran listrik.

Setelah Anda menerapkan langkah di atas, hitung berapa besar biaya yang sudah Anda hemat dengan kalkulator ini. Selamat mencoba!